Travel is my dream

Spa changes everything

Capture the moment


Selera Musik Pengaruhi Kehidupan Cinta
Dan's Blog - Musik adalah salah satu teman di dalam keseharian yang kita jalani. Setiap kegiatan kita seperti belajar, jalan - jalan pada hari libur, ataupun yang lainnya sering kali kita selingi dengan mendengarkan musik.

Setiap orang memiliki selera musik yang berbeda - beda. Ada yang menyukai musik rock dengan karakter musik yang keras, ada yang menyukai musik jaz dengan karakter musik yang slow, dan yang lainnya.

Perbedaan selera musik tidak hanya menentukan karakter, tetapi juga bisa mempengaruhi kehidupan cinta orang tersebut.

Menurut North dan Hargraves, musik heavy metal atau rock terkait dengan kesadaran sosial dan pemberontakan. Sedangkan musik pop terkait dengan nilai-nilai peran gender dan kesetaraan.

Peneliti lainnya, Scholar Rentfrow dan Gosling pun mencoba meneliti hal ini dan menemukan bahwa orang yang menyukai musik blues, jazz, dan klasik termasuk orang yang liberal dan terbuka akan pengalaman baru.

Blog ini juga mengarahkan sebuah studi yang menemukan bahwa kesukaan wanita terhadap musik country akan mengurangi daya tariknya terhadap pria, dan pria yang menyukai musik tersebut juga akan terlihat kurang menarik bagi wanita.

Sedangkan, kesukaan terhadap musik klasik dan heavy metal akan memberikan pengaruh yang berbeda bagi pria dan wanita.

"Pasangan yang menyukai musik country terbukti kurang atraktif terhadap lawan jenis. Sedangkan menyukai heavy metal dapat meningkatkan daya tarik pada pria, namun terbukti merugikan bagi wanita," ujar para peneliti seperti dikutip oleh Laman Daily Mail.
Berbeda dengan musik rock, musik klasik akan mengurangi daya tarik pada pria, tetapi dapat meningkatkan daya tarik pada wanita. Studi ini juga membuktikan bahwa pria akan sangat tergila-gila dengan wanita jika dapat membagi selera musiknya.

Jadi, yang mana selera musik Anda?

No comments:

Post a Comment

Apabila ada Kritik, Saran, Dan komentar silahkan di tulis di sini.
HAPPY BLOGGING. :D

Note:
Mohon maaf saya tidak akan menampilkan komentar SPAM, POR**, SARA, komentar yang meninggalkan life link di dalamnya, dan komentar yang berisi iklan/promosi. Demikian harap untuk dimaklumi. :)