Travel is my dream

Spa changes everything

Capture the moment


5 Hal Yang Dapat Membuat Stres
Dan's Blog - Stres bisa dirasakan oleh siapa saja. Baik itu Seorang guru, seorang siswa, kepala sekolah, menteri, bahkan seorang presiden sekalipun. Lalu apa saja sebenarnya penyebab stres itu sendiri? Apakah penyebabnya hanya ada satu? Jawabannya Tidak. Ada sangat banyak penyebab stres itu sendiri. Baik itu stres berat maupun stres ringan.

Stres ringan bisa di katakan sebagai awal dari stres berat bila kita tidak segera mengatasinya. Tanpa kita sadari sebenarnya kita sering kali merasakan stres ringan walaupun itu hanya sesaat. Hal ini terutama terjadi kepada siswa dan mahasiswa ketika menghadapi ulangan ataupun ujian semester.
  1. Membebani Fikiran Dengan Banyak Masalah
    Ketika masalah datang tanpa habisnya, kita pasti akan merasa sangat terbebani dengan semua itu. Terutama jika masalah itu tidak kunjung selesai dan malah semakin parah. Sepertinya ingin segera pergi meninggalkan dunia ini.
    Cara Mengatasinya : Lupakan sejenak semua masalah yang ada dan akukan refreshing. Kemudian selesaikan semua masalah tersebut satu persatu dengan fikiran yang tenang.
  2. Menghadapi Ujian (Point Lebih Kepada Siswa/Mahasiswa)
    Di dalam dunia pendidikan pastinya akan ada ujian untuk melihat sudah sejauh mana kemampuan siswa didik tersebut. Namun tidak jarang situasi tersebut membuat sebagian siswa menjadi terbebani.
    Cara Mengatasinya : Persiapkanlah semua hal dari awal dengan belajar jauh - jauh hari. Dengan demikian anda akan lebih siap untuk menghadapi ujian walaupun ujian tersebut mendadak sekalipun. Dan jangan pernah menggunakan sistem kebut semalam atau belajar seluruh materi yang akan di ujiankan semalaman. Karena justru akan lebih membebani fikiran anda. Gunakan waktu - waktu tersebut untuk mengistirahatkan fikiran anda.
  3. Di Tinggalkan Oleh Pasangan.
    Setiap orang pasti pernah merasakan jatuh cinta. Namun apa yang akan terjadi apabila orang yang kita cintai meninggalkan kita karena lebih memilih untuk bersama wanita lain? Pasti perasaan kita menjadi tidak karuan bahkan bisa memicu timbulnya stres.
    Cara Mengatasinya : Cobalah untuk melakukan hal - hal yang bisa membuat anda menjadi lebih tenang. Misalnya anda hobi memancing, luangkanlah waktu anda untuk memancing. Sehingga anda tidak akan teringat kembali bayang - bayang tentang pasangan anda. Dan cobalah untuk terus menghapus cinta anda kepada pasangan anda tersebut. Namun jangan pernah anda menanamkan kebencian, karena itu hanya akan membuat anda terus teringat bayang - bayang pasangan anda tersebut dan membuat anda selalu menjadi tidak tenang.
  4. Masalah Keuangan.
    Di dalam hidup ini sepertinya tidak akan pernah lepas dengan yang namanya keuangan. Bagaimana tidak, disetiap aktivitas yang kita lakukan kita membutuhkan uang untuk semuanya. Baik itu untuk kebutuhan hidup, pendidikan, dan yang lainnya. Tanpa adanya keuangan yang memadai, tentunya itu akan membuat suatu masalah bagi kita. Bahkan banyak orang yang akhirnya stres karena hal ini.
    Cara Mengatasinya Cobalah untuk menggali kemampuan apa yang anda miliki. Bila anda mampu untuk berdagang, cobalah untuk berdagang kecil - kecilan atau pun mengajukan diri untuk bekerja di tempat orang lain. Perlahan namun pasti, bila anda mampu mengatur semua pemasukan dan pengeluaran yang anda miliki, masalah keuangan ini akan dapat anda atasi.
  5. Masalah Dengan Pasangan.
    Hubungan percintaan pastinya di hiasi dengan hal - hal yang romantis dan harmonis. Namun apa jadinya apabila hubungan anda dengan pasangan anda mengalami masalah dan maslah tersebut tidak kunjung selesai. Pastinya anda akan sangat terbebani dan menjadi stres.
    Cara Mengatasinya : Bicarakan dengan baik - baik masalah yang anda hadapi berdua dengan pasangan anda. Buang semua emosi yang terdapat dalam diri anda sehingga anda dan pasangan akan dapat membicarakan semua itu dengan kepala dingin dan masalah anda dengan pasangan anda akan dapat teratasi.
Pada dasarnya stres itu datang dari diri kita sendiri yang terus membebani fikiran kita dengan masalah - masalah yang ada tanpa adanya usaha untuk menyelesaikan semua masalah tersebut. Sekian postingan kali ini dari kami. Semoga bisa bermanfaat untuk kita semua.

No comments:

Post a Comment

Apabila ada Kritik, Saran, Dan komentar silahkan di tulis di sini.
HAPPY BLOGGING. :D

Note:
Mohon maaf saya tidak akan menampilkan komentar SPAM, POR**, SARA, komentar yang meninggalkan life link di dalamnya, dan komentar yang berisi iklan/promosi. Demikian harap untuk dimaklumi. :)